Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Upgrade Audio TVS Rockz, Enggak Kalah Dari Mobil

billy - Kamis, 6 Januari 2011 | 08:17 WIB
Upgrade Audio TVS Rockz, Enggak Kalah Dari Mobil
Upgrade Audio TVS Rockz, Enggak Kalah Dari Mobil

Otomotifnet.com - Boleh dibilang, satu-sa­tunya motor bebek de­ngan peranti audio sebagai standar adalah TVS Rockz, jadi penunggangnya tak perlu pakai earphone untuk mendengarkan lagu, karena memang tidak dianjurkan kala berkendara.

Mau dengar lagu dari radio? Atau koleksi MP3 dari flashdisk pun bisa diputar di peranti yang berada di tengah ‘punggung' bebek 125 cc itu. Tinggal tekan tombol, maka dua buah speaker yang berada di samping pun mengeluarkan suara lagu-lagu.

Tetapi, kepuasan men­dengar­kan lagu tidak bisa sama untuk tiap orang. Seperti peranti yang boleh dibilang istimewa ini, masih terasa kurang bagi beberapa orang.

Ada yang bilang suaranya masih terdengar kurang pas dengan dua buah speaker yang menjadi standarnya. Nah, kalau sudah begini, tentu perlu upgrade kualitas suaranya, nih! 

Zasoem, dari Pesona Audio di kawasan Pos Pengumben, Joglo, Jakbar pun seolah gatal ingin meningkatkan performa suara pada TVS Rockz ini. Menurut instalatur audio mobil ini, tak ada masalah mendasar untuk meningkatkan audio pada bebek ini.

"Utamanya, perangkatnya tak besar dan bisa muat pada boks di bawah jok," ujarnya seraya menunjuk bagasi di bawah jok.

Dengan ruang terbatas itu, tentu pilihan komponen pun mesti berukuran mini, tak seperti pada mobil yang menggunakan peranti lebih besar di dalamnya.

Lelaki berkacamata itu pun mengambil subwoofer berdiameter 6 inci untuk dipasang di Rockz. "Ini paling pas diameternya, karena nantinya tentu dipasangi boks dan begitu pun lokasi power amplifier di dalam bagasi ini," tuturnya.
 
Dan memang, untuk aplikasi pertama kali yang dibuatnya ini, ia meng­gunakan subwoofer ber­ukuran 6 inci plus boks agar gema suara subwoofer-nya semakin mem­bahana juga disesuaikan de­ngan ruang yang tersedia pada ba­gasi Rockz.

Terlihat, subwoofer plus power amplifier terletak di da­lam bagasi bebek ini. "Ini memang baru pertama kali, nantinya tentu akan dibuat lebih bagus lagi," ungkapnya.

Aplikasi ini, tetap mengandalkan speaker asli bawaan motor. "Jadi saya menggunakan power amplifier 2 kanal untuk mengaktifkan subwoofer di belakang ini," jelasnya.
 
Namun, untuk yang menginginkan menukar speaker depan aslinya, tentu bisa andalkan power amplifier 4 kanal. "Asalkan, dimensi power amplifiernya kecil, sehingga muat di bagasi, berbarengan sama boks subwoofer," jelasnya.

Lalu bagaimana Zasoem meng­aplikasi dua sistem ini?  Dari player bawaan standar dan dipasangi subwoofer-nya.

"Player dan speaker bawaan motor dijadikan input untuk inverter dan power amplifier," tukasnya. Lantas, input suara itu ‘diangkat' oleh power amplifier untuk menggerakkan konus subwoofer agar bisa mengeluarkan suara lebih keras.

Tetapi, nantinya Zasoem akan membuat satu perangkat built in di Rockz ini. "Jadi enggak kelihatan kabel-kabelnya, lantas ada soket tersendiri, bisa dicopot dengan mudah jika diinginkan," ungkapnya, soal subwoofer dan power amplifier di Rockz ini.

Sementara model seperti yang sekarang ini, bisa ditebus sekitar Rp 650  ribu. Enggak kalah dengan mobil, bukan? Ada subwoofer-nya. 

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa