Nah, tentunya pertanyaan utama soal ambulance ini adalah tempat duduk. Evora kan hanya punya dua kursi, bagaimana mungkin bisa memberikan pelayanan darurat. Ternyata, supercar ini dimaksudkan untuk membantu panggilan superdarurat. Jika rata-rata ambulance datang dalam waktu 8 menit, maka dengan Lotus Evora, bisa dipangkas setengahnya, jadi 4 menit saja.
Begitu juga bagasinya, pasti tak akan cukup memuat tabung oksigen atau alat pacu jantung dan peralatan medis lainnya. Sehingga ada beberapa alat yang diletakkan di belakang jok. Evora ini nantinya juga akan ditemani oleh sepasang Ford Mustang yang juga akan beraksi sebagai ambulance.
Karena operatornya terbatas, so pasti pengemudi juga harus punya skill khusus. Utamanya untuk mengendalikan mobil yang bisa melesat 0-100 km/jam hanya dalam 4,8 detik. Lebih gokil lagi, Dubai tak akan berhenti di sini. Kabarnya, akan ada juga ambulance baru berbasis Chevrolet Corvette buat beberapa waktu ke depan. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR