Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tesla Model S, Punya Motor Listrik Ganda dan Fitur Autopilot

Senin, 13 Oktober 2014 | 18:09 WIB
No caption
No credit
No caption


Paris - Tesla, perusahaan pembuat mobil listrik kembali mengejutkan dunia ketika memperkenalkan supercar terbarunya Tesla Model S. Selain dibekali dua motor listrik, model ini juga punya fitur Autopilot.

Dilansir Autoevolution hari ini (13/10) Tesla membekali Model S dengan motor listrik ganda, yang diletakkan pada as roda depan dan belakang. Setiap motor listrik mengirimkan tenaga dan torsi digital dan independen ke roda.

Keunggulannya, lebih baik saat menghadapi cuaca buruk, lebih ngegrip ke permukaan jalan dan meningkatkan jarak tempuh baterainya. Bahkan, untuk akselarasinya, dari diam sampai 100 km perjam hanya butuh waktu 3,2 detik.

Tesla juga sudah membenamkan sistem operasi Tesla OS 6.0 yang sudah menjadi standar pada mobil ini. Semua mobil baru Tesla sudah dipersenjatai radar, kamera, juga 12 sensor ultrasonik, yang semuanya dikontrol secara digital untuk membantu sistem keselamatan mobil.

Nah, saat ini Tesla sedang melakukan proses upload fitur Autopilot ke sistem mobil. TEsla mengatakan, fitur ini memungkinkan mobil untuk mengarahkan dirinya sendiri dan tetap berada pada jalur yang sudah ditentukan.

Berpindah jalur hanya dengan mengaktifkan lampu sein, mengatur kecepatan dan membaca rambu-rambu di jalan, serta menggunakan cruise control aktif menjadi fitur yang terbenam pada Autopilot Tesla.

"Tujuan kami dengan Autopilot bukan membiarkan 100 persen mobil bekerja sendiri, yang mana teknologi ini baru akan menjadi kenyataan dalam beberapa tahun kedepan. Sistem kami mirip seperti pesawat, yang berguna meningkatkan keamanan dan kenyamanan dalam kondisi yang stabil," ujar perusahaan. (mobil.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa