Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Smart ForFour Hadir Kembali dengan Model 4 Penumpang. Lebih Keren

Senin, 2 Juni 2014 | 08:30 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption


Brescia - Penjualan Smart ForFour yang dinilai kurang sukses secara komersil, maka Daimler sudah menyiapkan model baru. Minicar yang mempunyai ciri khas membawa dua penumpang, kini akan tampil dengan model empat penumpang.

Ihwal ini disampaikan langsung oleh CEO Daimler Diter Zetsche. "Forfour baru nanti merupakan ForTwo yang dimensinya diperpanjang dan memiliki semua karakteristik dari ForTwo," bocor Zetsche.

Dari sisi tampilan, interior akan lebih luas karena panjangnya yang melar. mesin di belakang, "Plus beberapa ide yang bagus sangat bermanfaat buat konsumen. Singkat kata, kendaraan baru ini mempunyai semua genre dari Smart," tegas Zetsche.


Sepintas, tampilan ForFour baru mendekati Renault Twingo. Bisa jadi, lantaran mobil dikembangkan bersama dengan Renault. Beberapa komponen dari generasi ketiga Twingo baru terpasang pada ForFour. Baik Twingo maupun ForFour dibuat pada platform yang sama di pabrik Renault di Novo Mesto, Slovenia.

Zetsche mengakui bahwa ForFour generasi pertama yang diluncurkan 2004 tidak sukses. Untuk yang baru ini ia mengklaim akan menjadi Smart ForFour dengan harga yang kompetitif.

Peluncuran dilakukan pada musim panas ini. Zetsche tidak menyebutkan target, hanya dikatakannya ForFour baru ini sangat cocok untuk daerah metropolitan perkotaan. Dan sejak diluncurkan pada 1998, Smart Fortwo telah terjual 1,55 juta unit. Sedang ForFour yang hanya untuk pasar Eropa dan produksi sudah terhenti sejak 2006, hanya terlego 133.000 unit. (Mobil.Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa