Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Ringan Seputar Mobil Matik

billy - Jumat, 14 September 2012 | 12:07 WIB
No caption
No credit
No caption


Berikut beberapa tips yang berkaitan dengan perlakuan terhadap mobil bertransmisi matik yang diberikan oleh Holil dari Wani Matic :

1. Ikuti jadwal penggantian rutin oli matik, jangan sampai terlambat. Lebih cepat lebih baik.

2. Jangan mencampur atau menambah oli matik dengan oli yang berbeda dengan yang sebelumnya, karena bisa menjadikan oli mengental yang menyebabkan pori-pori di filter oli jadi mampat. Alhasil, lama-lama, tekanan oli menjadi berkurang yang menyebabkan matik jadi rusak.

3. Ketika sedang terjebak di kemacetan, usahakan jangan terlalu sering memindahkan tuas transmisi dari posisi D (Drive) ke N (Netral).

4. Apabila terpaksa harus melewati banjir atau genangan air, setelah melewatinya langsung cek kondisi oli transmisi melalui deepstick. Kalau warna oli berubah menjadi keputihan, bisa dipastikan air sudah masuk ke dalam transmisi. Segera ke bengkel yang bisa menangani transmisi matik.

5. Pada saat sedang memanaskan mobil, taruh tuas transmisi di posisi N (Netral) dan tarik handbrake. Pasalnya, kalau di posisi P, oli tidak bersirkulasi karena pompa oli tidak bekerja. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa