Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

VOSTRO MAGELANG, Mesti HID dan Modif!

billy - Jumat, 26 April 2013 | 10:02 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Gaul, akrab, penuh canda, dan pastinya melek tren modifikasi. Itulah sekilas gambaran komunitas Vostro (Visualization Original Speed Together Realism Observable) Community Magelang. Apalagi bila bertemu langsung dengan komunitas yang terbentuk 10 Oktober 2008 silam itu, gambaran lebih luas akan hadir. Maksudnya, benefit melek soal modifikasi.

Pastinya, syarat utama masuk klub ini yaitu aplikasi lampu HID (High Intensity Discharge). Nah, kalau ngobrol soal itu, mereka bakal jauh lebih serius. Mereka enggak sungkan nge-share soal aplikasi HID ala komunitas, yang punya anggota sekitar 30 orang itu.

“Iya betul, aplikasi HID itu wajib dan utama. Biar membedakan dengan klub lain. Yang kedua, mobil di komunitas kami pastinya tersentuh modifikasi. Misalnya aplikasi pelek racing, audio heboh sampai olahan kaki-kaki. Juga mereka yang doyan atau suka balap, boleh gabung juga,” ungkap Eko Sulistyo, ketua Vostro Community Magelang, 2012-2013.

Tak salah lagi, begitu sesi foto, semua mobil yang nongol mulai Toyota Yaris, Avanza, Honda Ferio, City, dan lainnya, tampak dijejali HID baik pada headlamp maupun foglamp. Sorot warnanya pun beragam. Mulai putih kebiruan, kuning, oranye, dan lainnya. Seru…


Walaupun begitu, mereka enggak mematok pada merek tertentu. Pokoknya yang biasa saja edar di pasaran. Termasuk harga dan warna yang diterapkan. Tujuannya, supaya enggak salah pilih dan sesuai dengan style modif mobilnya.

Misal soal kelebihan. “Enggak perlu watt besar, namun terangnya bisa menyaingi lampu asli bawaan mobil. Lantas soal pilihan kapasitasnya Kelvin (K) bisa dikaitkan segi fashion. Terbukti bisa pas. Karena ketika lampu dinyalakan, tampilan tampak mewah,” yakin Theo, pengguna Yaris putih yang menanam HID Provision 45 watt, 8000K, H4 pada headlamp, dan H11 di foglamp-nya.

Pilihannya pada Provision terkaitan dengan garansi selama 2 tahun. Walaupun lumayan merogoh kocek rada dalam. “Tapi saya yakin dengan kualitasnya,” lanjutnya sembari menyebut angka kisaran Rp 2,5 juta komplit (termasuk, balast, kabel).

Berbeda dengan Argo yang berbisnis jualan HID online, mengaplikasi merek CN Light 55 watt, 5000K pada Toyota Avanza Putih. Namun aplikasi custom, model projector double dengan angel eyes ditambah devil eyes. Sedangkan untuk foglamp cukup 35 watt, namun malah 6000K. Sengaja dikombinasi, karena kaitannya dengan kegunaan harian. “Dengan watt segitu bisa nyaingin terang lampu standar bawaan mobil,” katanya sembari kasih info harga HID yang digunakan berkisar Rp 1 jutaan dengan garansi 1 tahun.

Lalu terkait safety, katanya sorot lampu semakin kuning, semakin tembus menerobos hujan lebat dan kabut pekat. “Kalau buat harian memang lebih sip 4300K atau sampai 5000K. Kalau mau awet, jangan sering ngedim,” tutupnya. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa