Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Pol Espargaro Tercepat Kedua Namun Patah Tulang Selangka

Senin, 10 Maret 2014 | 15:17 WIB
No caption
No credit
No caption


Pendatang baru MotoGP, Pol Espargaro berhasil menempel ketat waktu kakaknya sendiri, Aleix Espargaro di hari ketiga sesi tes MotoGP Qatar. Juara dunia Moto2 2013 yang tergabung dengan tim Yamaha Tech 3 ini hanya terpaut 0,033 detik dari Aleix yang membawa bendera NGM Mobile Forward Racing.

Sayangnya, Pol terjatuh dari motor pada tikungan 6 dan menyebabkan patah tulang selangka kiri. Kejadian itu tepat dua lap sebelum akhir sesi tes. Alhasil, Pol harus mengalami pemulihan dan kesehatannya harus ditinjau ulang sebelum bisa menjalani seri pertama dan debutnya di MotoGP Qatar nanti.

"Kami bisa senang dengan pekerjaan yang kami lakukan hari ini karena kami melakukan langkah maju. Tentunya, jatuh di akhir sesi sedikit kurang beruntung. Aku melakukan kesalahan sambil menurunkan persneling saat masuk tikungan, sehingga aku harus melaju lurus dan terjatuh di gravel. Aku masih sangat percaya diri dan positif soal tes dan aku akan kembali ke sini dalam dua minggu siap buat balap," papar Pol.

"Pol perlu beradaptasi secepat mungkin dengan motor, dan ia masih punya jalan yang sangat panjang, tapi saya yakin ia akan memberikan kesenangan sepanjang musim nanti dan mengejutkan kami pada beberapa balapan. Tentynya, ia tidak beruntung terjatuh dengan cara itu dan melukai dirinya, tetapi dengan kebulatan tekad yang ditunjukkannya selama ini, tak diragukan lagi ia akan kembali ke sini untuk balap dan siap untuk mengerahkan semua kemampuannya," tambah Herve Poncharal, pemilik tim Tech 3. (otosport.co.id)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa