Sangat disayangkan karena pada saat balapan ia justru terjatuh karena masalah pengereman yang kurang stabil ketika tangki bahan bakar motornya masih penuh.
“Jujur saja, saya juga bingung kenapa motor sulit berhenti ketika tangki bahan bakarnya penuh. Hal inilah yang menjadi masalah ketika berada di lap-lap pertama. Padahal saya cukup percaya diri bisa bertarung meraih posisi finish di podium jika saja tidak terjatuh. Selain itu ya memang ada kesalahan kecil yang jadi penyebab utama insiden di Catalunya. Yaitu menyentuh kerb ketika mengerem dan menikung,” papar Crutchlow.
“Tentunya kami harus menemukan solusi yang tepat untuk menggali kembali potensi terbaik motor, terutama di awal balapan. Lantaran hal ini cukup vital, mengingat di awal balapan semua pembalap berupaya untuk tampil di urutan terdepan. Tapi jika kondisi seperti ini tetap terjadi, maka bakal sulit untuk tetap menempel rombongan pembalap terdepan,” umbarnya. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR