Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Insiden Rossi VS Bautista, Dinyatakan Murni Kecelakaan Balap

Bagja - Minggu, 2 Juni 2013 | 22:00 WIB


Kebanyakan
fans dan penonton MotoGP, menggugat Alvaro Bautista yang menjadi penyebab insiden senggolan dengan Valentino Rossi di Sirkuit Mugello, Italia pada Minggu (2/6) siang tadi. Namun dari sisi hasil investigasi yang dilakukan oleh direktur balap dan FIM (Fédération Internationale de Motocyclisme) sebagai badan tertinggi balap motor dunia, menyatakan itu murni kecelakaan dalam balapan.

Keputusan FIM dan direktur balap yang menegaskan bahwa ini adalah murni kecelakaan dalam balapan, adalah karena pengakuan dari kedua pembalap yang terkait insiden tersebut, tidak mencirikan adanya kesengajaan.

“Berdasarkan insiden kecelakaan yang dialami oleh Valentino Rossi dan Alvaro Bautista di MotoGP Mugello, Italia hari Minggu (2/6), insiden tersebut murni kecelakaan dalam balapan. Hal ini juga sudah diakui oleh kedua pembalap berikut kronologis kejadian dari perspektif pembalap dan juga dari data yang ada,” jelas pernyataan yang dirilis oleh FIM.

Insiden ini adalah pertama kali bagi kedua pembalap untuk musim 2013. Beruntung tidak ada yang mengalami cedera dalam kejadian tersebut. Kabar yang paling menggembirakan adalah karena tidak ada pembalap yang dikenakan hukuman dari insiden tersebut. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa