Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pedrosa dan Marquez Janji Tampil Maksimal di Sesi Tes Terakhir

Bagja - Kamis, 28 Februari 2013 | 16:26 WIB
No caption
No credit
No caption


Untuk pertama kalinya sejak sesi tes pra musim MotoGP 2013, catatan waktu tercepat pembalap Dani Pedrosa dikalahkan oleh Jorge Lorenzo dengan selisih waktu 0.369 detik.

Kondisi itu membuat para pembalap Honda, harus ekstra kerja keras, apalagi Pedrosa sempat mengeluhkan geometry motor saat berada di tikungan saat sesi tes terakhir (28/2) hari ini.

"Kami fokus pada pengujian suspensi depan dan belakang," kata Pedrosa.

"Sesi tes hari ketiga (27/2) cukup berat karena temperatur yang cukup tinggi. Meskipun cukup panas kami menyelesaikan berbagai tugas yang dijadwalkan. Sekarang kami harus lebih fokus menjelang hari terakhir, agar bisa meningkatkan performa Honda RC213V," jelasnya
 
Tidak berbeda dengan Marc Márquez yang mampu finish di urutan keempat pada sesi tes hari kedua. Selisihnya dengan Pedrosa hanya terpaut 0.3 detik setelah menyelesaikan 64 lap. Sementara selisihnya dari Cal Cruthlow yang berada di ururtan ketiga adalah 0.085 detik.

"Kemarin kami melakukan sesuatu yang sedikit lebih sulit, mencoba banyak hal untuk memberikan informasi kepada tim teknis. Ini sulit, tapi paling tidak jadi pekerjaan penting bagi tim," jelas Marquez.

"Sekarang kami perlu melakukan kompilasi data dan mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk tes hari terakhir. Di mana tim akan terus mencari setup yang terbaik untuk mengikuti pra musim ini," ungkapnya. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa