Ferrari pun mengambil langkah untuk merekrut Kobayashi sebagai salah satu pembalap muda di kubu mereka. Dimana tim asal Italia itu kemudian memberi kesempatan untuk melakukan sesi pengetesan di Sirkuit Fiorano, Italia dua hari lalu menggunakan mobil Ferrari F2010.
Kesempatan yang diberikan Ferrari untuk melakukan sesi pengetesan tersebut, tentunya sangat berarti bagi pembalap asal Jepang itu. Mengingat ia juga sedang mencari jalan untuk kembali ke ajang balap Formula 1. Tapi ini lebih ke arah persiapan untuk kunjungan show Ferrari di Moscow pada Bulan Juli 2013 mendatang.
“Senang rasanya bisa kembali mengendarai mobil Formula 1 lagi. Saya balapan melawan mobil ini beberapa tahun terakhir dan memang rasanya mereka memiliki mobil yang sangat cepat. Jadi penting untuk merasakan seberapa kencang mobil Ferrari. Tentunya tidak sulit untuk beradaptasi lagi, karena terakhir kali membalap di Formula 1 tahun lalu,” bangga Kobayashi.
Semoga saja ini adalah awal kerjasama yang baik dan jalan pembuka bagi Kobayashi untuk kembali ke Formula 1. Kita tunggu saja! (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR