Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kubica Lakukan Sesi Tes di Simulator F1 Milik Mercedes GP

Bagja - Selasa, 30 April 2013 | 12:54 WIB
No caption
No credit
No caption

Ketika mengalami insiden besar yang nyaris merenggut nyawanya di awal tahun 2011 lalu pada ajang reli lokal di Italia, Robert Kubica akhirnya mampu membuat dirinya kembali merasa nyaman dengan mobil balap. Diawali dari ajang reli kelas lokal, kemudian melakukan tes menggunakan mobil DTM dan tahun ini mengikuti kompetisi di World Rally Championship (WRC) 2, Kubica melakukan tes yang lebih komprehensif.

Pembalap asal Polandia itu menjalani sesi pengetesan melalui simulator mobil Formula 1 di markas besar tim Mercedes GP yaitu di Brackley, Inggris. Meski tidak menjelaskan detail proses pengetesannya melalui simulator mobil F1 tersebut, namun bisa jadi ini merupakan langkah awal kembalinya Kubica ke kokpit mobil Formula 1.

“Saya bisa mengkonfirmasikan bahwa informasi itu memang benar. Memang ada sesi pengetesan bersama di simulator tim Mercedes GP. Tapi kami tidak bisa menyebutkan detailnya seperti apa. Ada anggapan setiap bertemu orang di bandara, bahwa saya akan membalap untuk tim Mercedes GP, padahal tidak ada yang pernah mengungkapkan hal itu,” jelas Kubica.

Meski pembalap yang terakhir kali memperkuat tim Lotus Renault GP tahun 2011 itu punya ambisi besar kembali ke dunia balap jet darat Formula 1, namun Kubica masih bungkam seribu bahasa. Ia sepertinya hanya ingin fokus ke dunia balap WRC 2 di musim 2013. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa