Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rossi Jagokan Vettel, Lorenzo Jagokan Alonso di F1 2012

Bagja - Senin, 26 November 2012 | 18:49 WIB
No caption
No credit
No caption


Persaingan Sebastian Vettel dan Fernando Alonso di seri terakhir Formula 1 2012, ternyata juga mendapat dukungan dari duo pembalap Yamaha MotoGP musim 2013 mendatang yaitu Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo. Dimana Rossi sudah menjagokan Vettel sebagai peraih titel juara dunia.

Alasan Rossi sendiri memilih Vettel sebagai jagoannya di Formula 1 2012 adalah karena ia unggul cukup banyak di klasemen pembalap yaitu 13 poin sebelum menjalani seri terakhir. Prediksi Rossi pun terbukti, dimana Vettel mampu menggondol titel juara dunianya yang ketiga meski mengalami berbagai masalah.

“Vettel jadi favorit karena ia unggul di klasemen dan juga tampil apik di beberapa seri terakhir. Mobilnya lebih konsisten menjelang akhir musim 2012. Ya maaf-maaf saja bagi Alonso, jika saja ia tidak kehilangan banyak poin, ia harusnya jadi juara dunia musim ini,” ujar Rossi.

Lain lagi halnya dengan Lorenzo. Sebagai rekan senegara Alonso yaitu sama-sama dari Spanyol, ia tentu lebih mengandalkan pembalap Ferrari itu.

“Alonso adalah pembalap yang sangat komplit, rasanya ia adalah yang terbaik sekarang ini. Ia sangat jarang melakukan kesalahan. Tapi bagaimana pun mobil memang sangat penting di Formula 1, apalagi Ferrari terpuruk di paruh kedua musim 2012. Jadi ya hasil ini harus ia terima. Lagi pula ia sudah berupaya dengan maksimal,” sergah Lorenzo.

Meski Rossi sendiri gagal total selama dua musim di Ducati, paling tidak jagoannya di F1 yaitu Vettel sudah mampu meraih 3 titel juara dunia dalam 3 musim. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa