Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

McLaren Tetap Pakai Mesin Mercedes di Ajang Balap F1

Bagja - Jumat, 9 November 2012 | 09:39 WIB
No caption
No credit
No caption


Martin Whitmarsh sebagai bos dari McLaren mengkonfirmasi bahwa tim McLaren akan tetap menggunakan mesin Mercedes hingga beberapa tahun mendatang. Meski sempat tercetus wacana bahwa Mercedes bakal menarik diri dari F1 setelah menjalani beberapa musim sebagai tim pabrikan bersama mantan tim Brawn GP, namun McLaren tetap setia menggunakan mesin berlogo bintang 3 dari Jerman itu.

Memang ada wacana tentang tim McLaren yang akan kembali menggunakan mesin Honda di awal tahun 2012 setelah kontrak mereka bersama Mercedes-Benz berakhir musim yang sama. Namun itu ditepis langsung oleh Jonathan Neale sebagai Managing Director tim McLaren. Bahwa kembali menggunakan mesin Honda itu hanya pilihan saja.

Apalagi Whitmarsh memaparkan tidak ada alasan khusus yang perlu diubah, meski saat ini Mercedes merupakan punya tim F1 sendiri. "McLaren dan Mercedes akan terus bersama, ini kemitraan yang bagus dan berjalan mulus. 18 tahun kami jalani bersama dan akan berlanjut hingga beberapa tahun mendatang," papar Whitmarsh.

Whitmarsh pun menambahkan, keputusannya bermitra dengan Mercedes sudah tepat. "Saya melibatkan Mercedes secara personal, disamping saya menggunakan mesinnya. Kami bangga menjadi keluarga besar Mercedes-Benz." (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa