Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Vettel : Tak Perlu Jenius Untuk Bisa Menang di F1 Abu Dhabi!

Bagja - Jumat, 2 November 2012 | 08:09 WIB
No caption
No credit
No caption

Sebagai dominator klasemen pembalap F1, Sebastian Vettel memaparkan bahwa balapan belum usai. Empat kali kemenangan berturut-turut sejak seri F1 Jepang hingga India, dengan total lima kali meraih podium pertama, Vettel begitu menikmati persaingannya dengan Fernando Alonso.

Pembalap Red Bull yang memimpin dengan selisih 13 poin dari Fernando Alonso itu, cukup berpotensi menutup lima kali kemenangan beruntun di Abu Dhabi pekan ini.

"Persaingan akan menjadi sangat keras, saya pun bersemangat menghadapi situasi ini," ungkap Vettel. "Semangat kami takkan kendor, apalagi untuk tetap konsisten membalap, agar selalu di depan Alonso. Tak perlu jenius untuk bisa menang."

Bagi pembalap berusia 25 tahun ini, akhir pekan di Abu Dhabi berada pada tingkat konsentrasi dan kemampuan yang sama dengan balapan sebelumnya, apalagi dengan tiga balapan yang tersisa, bila kerap memimpin di posisi pertama, balapan akan menjadi lebih mudah.

Tim prinsipal Red Bull, yakni Christian Horner senada dengan Vettel. Horner percaya bahwa RB8 rancangan Adrian Newey begitu kompetitif di sirkuit manapun. Ia yakin bahwa perebutan titel juara masih terbuka. "Ini merupakan pencapaian terbaik Vettel dengan empat kali kemenangan berturut-turut. Saat datang ke Singapura, ia baru mengoleksi satu kemenangan saja di balapan sebelumnya," timpal Honer.

"Sangat vital bagi kami menjaga momentum ini tetap konsisten. Kami berada di posisi yang luar biasa, baik di konstruktor maupun pembalap. 75 poin yang tersedia di tiga balapan yang tersisa, akan menjadi krusial," ungkap pria yang pernah mengenyam pendidikan di Warwick School, Inggris ini. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa