Di urutan kedua, perbaikan lap time para pembalap tim McLaren juga ditunjukkan dengan sangat baik oleh Jenson Button. Ia mengamankan ia sudah mulai tampil bagus dengan meraih lap time tercepat kedua yaitu 1 menit 26.034 detik. Meski belum bisa lebih baik dari Vettel, namun ini adalah pertanda positif, apalagi jika mereka bisa menggeser pembaap asal Jerman itu dari podium utama.
Tidak ingin kalah bagus dari rekan setimnya, Mark Webber yang juga masih punya peluang meraih titel juara dunia, juga mengamankan urutan ketiga. Ia meraih lap time tercepat 1 menit 26.108 detik dan siap bertarung meraih kemenangan lagi. Lalu disusul oleh Lewis Hamilton dan Kimi Raikkonen yang menggenapkan 5 besar pencetak lap time terbaik.
Fernando Alonso yang diprediksi bakal melakukan perlawanan, malah tidak bisa berbuat banyak. Ia bahkan berada di belakang Bruno Senna yang meraih lap time tercepat keenam. (otosport.co.id)
Hasil latihan 3 Formula 1 India :
1. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault 1m 25.842 detik
2. Jenson Button Britain McLaren-Mercedes 1m 26.034 detik
3. Mark Webber Australia Red Bull-Renault 1m 26.108 detik
4. Lewis Hamilton Britain McLaren-Mercedes 1m 26.151 detik
5. Kimi Raikkonen Finland Lotus-Renault 1m 26.209 detik
6. Bruno Senna Brazil Williams-Renault 1m 26.214 detik
7. Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari 1m 26.521 detik
8. Nico Hulkenberg Germany Force India-Mercedes 1m 26.531 detik
9. Michael Schumacher Germany Mercedes-Mercedes 1m 26.652 detik
10. Romain Grosjean France Lotus-Renault 1m 26.664 detik
11. Felipe Massa Brazil Ferrari-Ferrari 1m 26.691 detik
12. Pastor Maldonado Venezuela Williams-Renault 1m 27.140 detik
13. Sergio Perez Mexico Sauber-Ferrari 1m 27.162 detik
14. Paul di Resta Britain Force India-Mercedes 1m 27.193 detik
15. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes 1m 27.229 detik
16. Daniel Ricciardo Australia Toro Rosso-Ferrari 1m 27.374 detik
17. Jean-Eric Vergne France Toro Rosso-Ferrari 1m 27.711 detik
18. Kamui Kobayashi Japan Sauber-Ferrari 1m 27.983 detik
19. Heikki Kovalainen Finland Caterham-Renault 1m 29.035 detik
20. Vitaly Petrov Russia Caterham-Renault 1m 29.237 detik
21. Timo Glock Germany Marussia -Cosworth 1m 29.617 detik
22. Charles Pic France Marussia -Cosworth 1m 30.298 detik
23. Narain Karthikeyan India HRT-Cosworth 1m 30.824 detik
24. Pedro de la Rosa Spain HRT-Cosworth 1m 30.873 detik
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR