Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

McLaren Takkan Pakai DRS Ganda di F1 Belgia

Bagja - Jumat, 31 Agustus 2012 | 19:08 WIB
No caption
No credit
No caption


Sayap belakang fleksibel dengan aplikasi sistem pipa udara seperti yang diperkenalkan oleh tim Mercedes GP (double DRS), memang menjadi tren yang dipakai beberapa tim menjelang Formula 1 Belgia (2/9) akhir pekan ini. Namun bagi tim McLaren, mereka menganggap belum saatnya mengaplikasikan sistem tersebut. Selain karena biaya pengembangannya mahal, juga karena masih ada ide lain yang mereka aplikasikan.

“Saya rasa anda akan melihat beberapa perubahan pada bagian sayap fleksibel (DRS) di mobil lain yang menggunakan sistem double DRS. Tapi di tim McLaren kami rasa belum perlu karena kami masih memiliki beberapa ide penting. Apalagi jumlah dana yang dibutuhkan untuk pengembangan sistem ini tidak murah, namun peningkatan performa tidak sebanding dengan dana yang keluar,” jelas Martin Whitmarsh, bos tim McLaren.

“Sekarang kami masih mempunyai beberapa konsep pengembangan yang sedang berjalan. Kami rasa itu lebih sepadan dengan biaya yang akan kami keluarkan. Dimana performa mobil masih jadi fokus utama. Mungkin di mobil lain konsepnya akan berbeda dengan yang terlihat di mobil tim Mercedes GP. Jelas akan ada banyak varian model double DRS yang akan diperkenalkan oleh tim-tim balap nantinya,” imbuh Whitmarsh.

Dengan adanya konfirmasi dari bos tim McLaren ini, bisa dipastikan tim McLaren tidak mengaplikasikan sistem double DRS pada mobil mereka.  (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa