Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

ART Tambah Oil Cooler, Performa Lebih Tahan Lama

Bagja - Selasa, 3 April 2012 | 16:57 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Oil cooler di motor Wawan Hermawan, yang dimensinya lebih kecil

Ambisi Astra Motor Racing Team (ART) yang dipimpin langsung oleh Benny Djati Utomo sebagai kepala tim sekaligus direktur teknis untuk meraih hasil bagus di ajang balap nasional, seperti Indoprix dan Honda Racing Championship (HRC) 2012, memang sangat besar. Meski baru pertamakali menggunakan motor Honda, namun riset yang dilakukan tim tersebut tidak main-main.

Nah, ada tambahan teknologi yang mereka aplikasikan di motor bebek 110 cc mereka di ajang balap HRC 2012 seri perdana (25/3) lalu, yaitu tambahan oil cooler pada kedua motor pembalapnya. Menurut Benny, penambahan oil cooler di motor kedua pembalapnya adalah untuk mempertahankan performa mesin agar tidak cepat drop.

“Penambahan oil cooler ini juga masih dalam tahap riset yang kami lakukan. Makanya untuk pertamakali kami tempatkan di kelas 110 cc. Kalau memang efeknya cukup bagus, maka di seri selanjutnya kami akan melakukan pengembangan yang lebih baik,” jelas punggawa tim ART itu.


Oil cooler di motor Denny Triyugo lebih besar sehingga ventilasinya pun lebih besar, sementara di motor Wawan Hermawan ventilasinya lebih kecil dan lancip

Uniknya, meski mengaplikasikan teknologi yang sama, namun aplikasi oil cooler di motor Wawan Hermawan dan Denny Triyugo, ternyata berbeda dari segi dimensi. “Namanya juga masih riset, ya kami mencoba beberapa opsi. Bahkan oil cooler-nya pun adalah barang aftermarket yang tidak ada mereknya. Cuma dari segi material cukup bagus,” imbuh Benny.

Hasilnya ternyata cukup mumpuni, Denny Triyugo mampu melesat meraih kemenangan di race pertama kelas 110 cc One Make Race (OMR) Honda, dan Wawan Hermawan juga sempat melesat di urutan pertama. Sayangnya motor yang digunakan Wawan mengalami masalah teknis lainnya, sehingga gagal meraih hasil bagus di dua race. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa