Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sykes Tekuk Rekor Lap Tercepat Checa di Aragon

Bagja - Rabu, 21 Maret 2012 | 15:11 WIB
No caption
No credit
No caption


Performa Tom Sykes di atas Kawasaki ZX-10R nampaknya semakin mencuat saja sejak tim Kawasaki Racing WSBK (World Superbike) dipegang langsung oleh pabrikan. Pembalap asal Inggris ini kembali menorehkan prestasi dengan memecahkan rekor best lap Carlos Checa di Sirkuit Aragon dalam sesi tes privat yang dilakukan tim Kawasaki Racing bersama tim Aprilia Racing dan BMW Motorrad.
 
Di sesi tes privat hari pertama yang dilaksanakan di Sirkuit Aragon hari Minggu (18/3) lalu, Sykes berhasil unggul 0,4 detik dari rekor fastest lap yang dibuat Carlos Checa di race 1 WSBK Spanyol 2011 yakni 1 menit 58.862 detik. Lalu di hari kedua Sykes kembali berhasil menumbangkan rekor fastest lap milik Marco Melandri yang di sesi superpole WSBK Spanyol 2011 dengan 1 menit 57.2 detik alias selisih nyaris setengah detik lebih cepat!
 
Ini merupakan pertanda bagus dimana catatan waktu Sykes membuktikan ZX-10R bisa melaju lebih kencang dibanding motor tim lain. Meski sebenarnya bukan berita baru, hanya saja karakter mesin ZX-10R yang cepat membuat ban aus, seringkali menghambat tim Kawasaki Racing meraih kemenangan.
 
Nah, jika masalah ban yang cepat habis bisa segera diatasi oleh tim Kawasaki Racing, maka podium di Sirkuit Imola di seri mendatang dua pekan kedepan (1/4) bukanlah hal yang mustahil. Semoga saja Kawasaki bisa menemukan mengatur strategi untuk menghemat penggunaan ban dan meraih podium utama! (otosport.co.id)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa