Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Melandri Tekuk Biaggi di Race 1 WSBK Spanyol

billy - Minggu, 19 Juni 2011 | 18:07 WIB
No caption
No credit
No caption


Mimpi The Roman Emperor alias Max Biaggi untuk mendapatkan kemenangan pertama di musim 2011 pupus lagi di race pertama World Superbike (WSBK) Spanyol yang digelar di sirkuit Motorland Aragon (19/6) hari ini. Pembalap Italia ini sebenarnya cukup kuat dengan memimpin pertandingan, namun Melandri yang terus membuntuti akhirnya berhasil menyalip di empat lap terakhir.

Melandri terus mengejar namun Biaggi tak kalah cepat dan terus menjaga posisinya. Namun nasib Biaggi di empat lap terakhir justru agak menurun, Biaggi teledor dengan melebar di tikungan sehingga Melandri bisa mencuri kesempatan dan menyalipnya.

Posisi ini tidak berubah hingga finish yang membuahkan Marco Melandri (Yamaha WSBK) menjadi juara race pertama dan Biaggi harus puas dengan posisi runner up. Ini adalah runner up untuk kedelapan kalinya bagi Biaggi di tahun 2011 ini.

Di podium ketiga tak kalah menarik karena Leon Camier berhasil podium berkat kesabaran dan konsistensi akan prestasinya. Ini adalah podium ketiga Camier di tahun ini setelah menjadi runner up race kedua GP Amerika.

Bagaimana dengan Checa? Pembalap tuan rumah ini ternyata kurang beruntung dan terjatuh di lap ke delapan. Alhasil Checa sebagai pembalap tuan rumah, gagal finish dan tidak mendapat poin. (otosport.co.id)

Hasil Race Pertama GP Spanyol :
1. Marco Melandri ITA Yamaha WSBK YZF R1 40 menit 01.968 detik
2. Max Biaggi ITA Aprilia Alitalia Racing RSV-4 +1.572 detik
3. Leon Camier GBR Aprilia Alitalia Racing RSV-4 +2.432 detik
4. Eugene Laverty IRL Yamaha WSBK YZF R1 +10.799 detik
5. Tom Sykes GBR Kawasaki RTS ZX-10R +10.847 detik
6. Noriyuki Haga JPN PATA Aprilia RSV-4     +11.931 detik
7. Joan Lascorz ESP Kawasaki Racing ZX-10R +12.591 detik
8. Ayrton Badovini ITA BMW Italia S1000RR +16.954 detik
9. Leon Haslam GBR BMW Motorrad S1000RR +24.205 detik
10. Troy Corser AUS BMW Motorrad S1000RR +24.694 detik
11. Sylvain Guintoli FRA Effenbert Liberty Ducati 1098R +24.731 detik
12. Chris Vermeulen AUS Kawasaki Racing ZX-10R +30.407 detik
13. Maxime Berger FRA Supersonic Ducati 1098R +34.107 detik
14. Roberto Rolfo ITA Pedercini Kawasaki ZX-10R +37.233 detik
15. Mark Aitchison AUS Pedercini Kawasaki ZX-10R +43.004 detik
16. Ruben Xaus ESP Castrol Honda CBR1000RR +3 lap

Tidak Finish
17. Michel Fabrizio ITA Suzuki Alstare GSX-R1000 9  
18. Carlos Checa ESP Althea Ducati 1098R 7  
19. Jakub Smrz CZE Effenbert Liberty Ducati 1098R 5
20. Lorenzo Lanzi ITA BMW Italia S1000RR 2

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa