Tak pelak, hal ini sempat membuat panitia berulang kali mengganti baterai bawaan pabrik dengan dengan baterai yang umum dijual. Peserta sudah bersiap melakukan start pun harus menunggu sesaat ketika panitia mengganti baterai. "Hanya bisa dipakai 2 jam. Saya sudah baca buku manualnya, seharusnya nonstop 18 jam. Setelah 18 jam direkomen ganti baterai setiap 15 jam," ujar Sigit Widiyanto, racing committee Pro Series 1.
Ia menduga ada yang enggak beres dengan baterai bawaan pabrik. Pasalnya, baterai utamanya hanya menyalakan lampu LED yang hanya memerlukan listrik jauh lebih kecil dibanding lampu biasa. (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR