Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejuaraan Slalom 2011 Semakin Ramai

billy - Kamis, 10 Maret 2011 | 12:39 WIB
No caption
No credit
No caption



Gelaran kejuaraan nasional slalom musim kompetisi 2011 besar kemungkinan akan tetap ramai. Selain aplikasi regulasi baru, akan ada penambahaan beberapa tim baru disamping menghilangnya tim lama.

Rayhan, peslalom pemula dan muda belia, bilang kalau akan membentuk tim khusus untuk slalom dan drift. Sayang,dirinya masih enggan untuk memberitahu nama yang akan membela timnya. "Yang jelas saya di kelas pemula. Terus ada 2 lagi peslalom kawakan seeded A ikut juga. Selain itu juga untuk ngajarin saya," seru pelajar yang baru akhir-akhir seri 2010 ikut slalom. Meski baru, torehan waktu ketika musim kompetisi 2010 sudah baik. Mentor Rayhan ketika 2010 yakni Andri SA. Nama tim juga belum disiapkan.

Tim berikutnya yang akan mengikuti bursa kejurnas slalom yakni tim Mahaputra. Pembela tim ini yakni Mico Mahaputra, putera pemilik tim sendiri, Ratih Widyawati. Seperti juga Rayhan, Ratih masih belum mau memberikan nama peslalom lainnya. "Tunggu saja, pasti saya kabari. Saat ini masih bincang-bincang," bijak perempuan berusia 38 tahun ini.

Di balik kemunculan 2 tim baru ini, satu tim justru angkat kaki, yakni tim pabrikan Honda. "Ada 2 jadwal yang bentrok dengan turing,dan kami lebih memilih turing," ucap Alvin Bahar, pembalap tim Honda Racing. Hengkangnya tim berlambang H ini memang sudah lama disuarakan oleh Alvin. Saat itu dirinya berucap,kalau musim kompetisi slalom 2011 ada jadwal bentrok dengan turing lebih dari 1 kali  dipastikan Honda mundur dari slalom. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa