Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kurikulum Safety Riding Terintegrasi Mata Pelajaran

billy - Senin, 24 Oktober 2011 | 06:57 WIB
No caption
No credit
No caption


Sosialisasi kepada guru SMA dan SMP
Lewat jalur pendidikan dan sekolah, keselamatan berkendara akan menjadi kurikulum. Nantinya ada 8 mata pelajaran yang akan dimasuki oleh program keselamatan berkendara alias safety riding.

Menurut Dra. Ernie Februaria, M.Si k-8 Mata Pelajaran ini adalah Biologi, Fisika, Bahasa Inggris, Agama, Matematika, Geografi, Pendidikan Kewarganegaraan dan IPS.

“Muatan safety riding akan menyesuaikan dengan mata pelajaran itu,” kata ibu yang memaparkan makalah di acara workshop Kurikulum Terintegrasi Etika Berlalulintas di Mata Pelajaran yang berlangsung di Padang, Sumatera Barat, 12-13 Oktober 2011.

Padang merupakan kota ke-8 yang mengikuti workshop ini. Sebelumnya Jogja, Jakarta, Denpasar, Surabaya, Lampung, Kendari, dan Pekanbaru. “Targetnya semua provinsi akan mendapatkan workshop ini,” bilang Kristanto, Head of Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM).

Kerja sama antara Kepolisian, Kemendiknas dan AHM ini memiliki sasaran siswa didik. Sebab, sebagian besar siswa SMA merupakan pengguna motor. “Di sekolah saya sekitar 50 persen pelajar pakai motor,” kata Edy Suseno, Guru Kesenian dari SMAN 1 2X11 Enam Lingkung, Padang Pariaman, Sumatera Barat.

Langkah strategis dengan memasukan safety riding sebagai mata pelajaran terintegrasi yakni agar siswa didik yang pastinya pengguna jalan bisa memiliki karakter dan etika serta empati saat berada di jalan raya.

“Ini merupakan gagasan untuk jangka panjang. Karena ke depannya mereka inilah yang akan jadi pioner dalam keselamatan berkendara di tengah masyarakat,” ucap Kristanto. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa