Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waspada, Motor Stasioner Bisa Bikin Anak Balita Terancam!

billy - Senin, 10 Oktober 2011 | 07:12 WIB
No caption
No credit
No caption

 
 Jangan dianggap sepele motor dengan kondisi stationer di hadapan balita. Beragam risiko di depan mata kalau enggak hati-hati. Kewaspadaan ini bukan berarti melarang anak-anak berada dekat dengan sepeda motor. Penting memberikan perhatian ekstra kepada buah hati tercinta agar terhindar dari ancaman motor terutama saat diam.
No caption
No credit
No caption

Ancaman Standar

Sering sekali anak di bawah 5 tahun naik ke atas motor tanpa pikir panjang. Dilihat dari risiko, standar samping memang paling beresiko. Beban yang enggak seimbang bisa bikin motor oleng, bisa juga bergerak menimpa si bocah. Apalagi, standar samping yang hampir mendekati posisi motor jadi tegak. Ini bisa akibat modifikasi bagian kaki-kaki. Ancaman besar kalau anak naik.

No caption
No credit
No caption

Awas Rantai

Panaskan mesin pagi hari jangan dibiarkan tanpa pantauan. Bisa jadi bocah mendekat dan jari-jari dan menyentuh celah antara rantai dan gir belakang. Bahayanya kalau posisi masuk gigi 1. Gerakan rantai lumayan cepat mesti gak digas. Jari-jari mungil masuk dicelah rantai dan gir belakang bisa kejepit. Kalau sudah begini, kecelakaan kecil bisa terjadi dengan bocah.

No caption
No credit
No caption

Asap Knalpot

MOTOR Plus beberapa kali menulis masalah asap knalpot saat langsam. Sekadar mengingatkan asap dari pipa gas pembuangan berbahaya buat masa depan si bocah. HC dan CO tinggi sewaktu posisi mesin langsam kalau sering dihirup balita meracun darahnya. Dampak jangka panjang, tapi sebaiknya dihindari.


Mainkan Gas

Posisi motor diam tapi mesin nyala di skubek jelas mengancam nyawa. Beberapa kejadian anak yang berdiri tegak dan berjalan senang memainkan gas waktu dibonceng di depan. Pabrikan seperti Yamaha telah melengkapi fitur safety Parking Brake Lock. Seperti di Lexam. Fitur ini akan mengunci roda agar tidak berputar saat digas.   (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa