Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih, Terobosan Chevrolet Indonesia di Dunia Otomotif Nasional

Rabu, 9 Oktober 2013 | 05:17 WIB
No caption
No credit
No caption


Pesawat Airbus A320 AirAsia dengan logo dan tulisan Chevrolet serta Chevy Spin di depan pesawat. GM Indonesia bikin terobosan

Jakarta - GM Indonesia (GMI) membuat terobosan di dunia otomotif Tanah Air. Bayangkan, bodi pesawat Airbus A320 (PK-AXA) milik perusahaan penerbangan AirAsia terdapat logo dan tulisan Chevrolet yang di bawahnya ada slogan "Spirit of Indonesia" sebagai nama pesawat tersebut. Prosesi kerja sama perusahaan otomotif dan penerbangan swasta ini ditandai dengan penerbangan perdana dari Jogyakarta menuju Jakarta, kemarin (8/10).

"Inisiatif Chevrolet bersama AirAsia Indonesia ini memungkinkan kami untuk menjangkau lebih banyak lagi masyarakat Indonesia, sehingga mereka dapat mencoba serta menikmati produk-produk Chevrolet," ujar Presiden Direktur GMI Michael Dunne, dalam rilisnya kemarin.

Pesawat Chevrolet AirAsia ini, lanjutnya, akan mengenalkan produk-produk Chevrolet kepada generasi muda Indonesia yang dinamis. Rutenya, dari Jakarta menuju Surabaya, hingga Denpasar dan Makassar.

Makanya, dalam kerja sama ini tak cuma branding di badan pesawat, juga interiornya. Di depan meja lipat terdapat gambar produk Chevrolet seperti Aveo, Captiva, Colorado, Orlando, Spin,dan Trailblazer. Trus, informasi mengenai Chevrolet Spin terlihat di setiap penutup kompartemen penyimpanan barang di kabin.

"Bagi AirAsia Indonesia, kerja sama ini merupakan bentuk dari keseriusan perusahaan untuk terus berinovasi dalam meningkatan pendapatan dari bisnis non-inti (ancillary income). Sementara itu, kerja sama ini sekaligus juga menunjukkan ambisi dan keseriusan Chevrolet di pasar mobil nasional," kata  Bernard Francis, Direktur Komersial AirAsia Indonesia.

Pertumbuhan penjualan Chevrolet di Indonesia melaju hingga 159% dibandingkan periode yang sama di tahun lalu dimana Spin merupakan model yang menjadi unggulannya. Sekarang, lebih banyak lagi masyarakat Indonesia yang telah beralih ke Chevrolet sebagai kendaraan pilihan mereka. Ini merupakan pencapaian terbesar sepanjang sejarah Chevrolet di Indonesia. (Mobil.Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa