Tentunya kehadiran Preve siap menghangatkan pasar sedan kompak yang telah panas oleh Honda New City dan Toyota New Vios.
Demi dapat bersaing, sedan berkode produksi P3-21A ini memiliki desain eksterior yang lebih agresif dan modern ketimbang sedan Proton sebelumnya, seperti Waja, Wira atau Gen-2 Persona. Hal ini tampak dari aplikasi headlamp lancip yang berpadu gril besar di depan.
Dari samping, siluet bodi empat pintunya terasa sporty dengan lekukan di pintu yang minimalis. Sedangkan tampilan belakang, mobil ber-platform P2 yang juga dipakai MPV Exora ini dikawal stop lamp lebar yang mirip dengan sedan Inggris macam Jaguar atau Aston Martin, tentu dengan ukuran yang lebih kecil.
Dari dalam, nuansa sporty dan mewah hadir dengan aplikasi paddle gear shifter ProTronicdibalik setir kemudi dan jok semi bucket. Kesan mewah sendiri hadir dari aplikasi kelir hitam yang melapisi panel kabin.
Belum ada detail mesin dari Preve. Namun di Malaysia terdapat dua pilihan mesin bagi Preve, yakni 1.6 liter Normally- aspirated Campro IAFM berdaya 107 dk dan torsi 150 Nm. Serta 1.6 liter Campro CFE turbocharged berdaya 138 dk dan torsi 205.
Nah, bagaimana dengan detai di Indonesia? Nantikan laporan kami selanjutnya. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR