Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yuk Rawat Hyundai Trajet (Bag.3)

Editor - Senin, 20 September 2010 | 09:24 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Sebagai kendaraan keluarga, beban berat kerap di terima Hyundai Trajet. Jadi jangan pernah sepelekan kondisi kaki-kaki. Periksa laher roda secara berkala. Begitu juga dengan perangkat pengereman dan penyalur daya yaitu kopling. Pastikan kondisinya selalu fit agar keamanan dan kenyamanan perjalanan menjadi bagian bagi keluarga.

Laher Roda Depan
Multi purpose vehicle dengan penggerak depan, butuh komponen yang senantiasa fit selama dipakai berkendara selama berjam-jam. Pastikan pelek dan ban selalu sehat. Terlebih komponen inti seperti laher atau bearing roda depan. "Bisa ganti parsial atau keduanya sekaligus," jelas Ismail, kepala bengkel Hyundai Pondok Indah. Harga perbuahnya Rp 580 ribu. 

Kampas Rem
Menempuh perjalanan jauh dengan kondisi stop and go memaksa sistem pengereman bekerja lebih berat. Pastikan kampas rem dan piringan cakram dalam kondisi fit. Bila ketebalan kampas tak sampai 50% sebaiknya langsung ganti baru. Harganya Rp 681 ribu.

No caption
No credit
No caption

Kampas rem

Kopling set

Kopling Set
Trajet terlahir dengan 2 jenis transmisi, matik dan manual. Untuk varian manual, dilengkapi dengan kopling set berupa kampas kopling, dekrup (matahari) dan release bearing. Bila sudah merasakan gejala selip saat setengah kopling, masukan mobil ke bengkel untuk penggantian kopling set seharga Rp 1,1 juta (kampas kopling), Rp 590 ribu (dekrup) dan Rp 330 ribu (release bearing).

Penulis/Foto: Kl:X, Manut / Johan, KLX

 

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa