Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penyebab AC Nissan X-Trail Kurang Dingin, Bukan Problem AC, Tapi ini

Iday - Senin, 22 Februari 2010 | 08:24 WIB
Apakah Penyebab AC X-Trail Kurang Dingin?
Apakah Penyebab AC X-Trail Kurang Dingin?

OTOMOTIFNET - Gejala AC kurang dingin perlu diselidiki lebih dalam.

“Sering kejadian, bukan pada AC-nya. Tetapi karena electric fan mati,” sambung Wiekiat.

Karena hanya sebelah yang hidup, kemampuan mendinginkannya juga berkurang.

Harga motor fan orisinal sebuahnya Rp 1,9 juta.

Sedangkan barang KW2 tak kalah bagus, bisa ditebus Rp 1 juta dan Rp 800 ribu.

Yang lebih mahal adalah motor yang lebih besar, demikian sebaliknya.

Perhatikan posisinya, sebelah kiri adalah yang besar (kalau dilihat dari depan mobil).

Puli Alternator

Untuk yang satu ini, sudah beberapa kali dibahas. Nissan X-Trail punya alternator yang memakai puli dengan one way bearing.

Puli ini tetap berputar meski putaran mesin turun kala lepas gas. Prinsipnya mirip-mirip roda sepeda.

Sayangnya, one way bearing ini yang kerap bikin bunyi.

“Bisa bunyi atau los, sehingga alternator tidak mengisi,” tutur Wahyu, staf Arena.

Tenang, bisa ganti puli saja kok. Tinggal siapkan Rp 650 ribu buat ganti puli tanpa harus bongkar alternator.

Busi Dan Filter Udara

Ingin tarikan lebih enteng? Tak perlu ubahan banyak, mengganti komponen fast moving saja cu­kup membantu.

Misalnya dengan menukar saringan udara standar dengan yang lebih banyak menyuplai angin. Sebut saja saringan udara Simota yang bisa dipasang pada boks filter asli.

Saringan Simota dijual dengan harga Rp 250 ribu.

Sedangkan sektor pengapian bisa ditingkatkan dengan busi NGK Iridium. Tipe buat X-Trail adalah NGK LFR5 AIX-11 dan dilego pada kisaran Rp 350 ribuan.

Penulis/Foto: Manut / reza

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa