Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengenal Proses Investigasi Ban

billy - Sabtu, 17 Maret 2012 | 16:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Bagaimana perjalanan singkat investigasi ban itu? Nah, pada dasarnya pihak Agen Pemegang Merek atau distributor tidak menginginkan kekecewaan pada konsumen. Alhasil dilakukan investigasi perihal kondisi ban. Maksudnya, bila memang itu kesa­lahan pabrikan, maka ban itu akan diganti. Namun, bila itu kesalahan pemakaian, maka garansi akan gugur.

Ambil contoh bila ada pengajuan garansi ban pada kendaraan Toyota. Seperti yang diutarakan Agus Mustafa selaku Supervisor Technical & Warranty Service Technical Departement Auto2000, main dealer Toyota, bahwa pihaknya akan melepas ban yang rusak kemudian dikirim ke bagian technical & warranty PT. Toyota Astra Motor. Lanjutnya, lalu akan diinvestigasi oleh pabrikan ban yang mengalami problem tersebut.

Nah, selanjutnya, masih menurutnya, hasil dari investigasi itu akan dilaporkan pada dealer Toyota yang melakukan proses warranty tersebut apakah akibat faktor luar atau karena kesalahan produksi.

Alhasil laporannya akan dijelaskan ke konsumen, apakah warranty diterima atau gugur? Waktu prosesnya bisa mencapai dua minggu hingga sebulan.

Lama juga ya! (mobil.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa