Sebagai syarat utamanya, tim yang identik dengan logo Repsol itu, tentunya rela mengeluarkan dana yang tidak sedikit. Tetapi hal itu mengharuskan mereka harus mengeluarkan biaya yang cukup besar untuk terbang ke Texas, sebab bulan Februari 2013, mereka juga akan menuju Sepang menjalani sesi tes resmi pra musim MotoGP yang perdana musim 2013.
Melihat semangat besar yang ditunjukkan oleh tim Repsol Honda, tentunya memang ada konsekuensi yang harus dibayar. Tapi bisa jadi ini adalah strategi yang paling tepat untuk membelanjakan uang yang mereka miliki. Sebab jika motor tampil kompetitif dan banyak meraih kemenangan, tetap saja itu tidak artinya jika titel juara dunia tidak juga mereka raih. Seperti yang terjadi di tahun 2012 lalu.
Selama jumlah ban yang mereka gunakan tidak lebih dari 240 ban per musim (khusus untuk sesi tes privat saja), itu tidak akan jadi masalah besar. Kemudian juga tidak dilaksanakan 14 hari sebelum seri dimulai. Apakah sesi tes ini mampu membuat mereka tampil lebih kompetitif? Kita tunggu saja hasilnya nanti. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR