Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gresini Racing, Rekrut Baldassarri Untuk Kelas Moto3

Bagja - Rabu, 28 November 2012 | 10:48 WIB
No caption
No credit
No caption


Niccolo Antonelli yang tahun 2012 berjuang sendiri di kelas MotoGP bagi tim Gresini Racing, mulai tahun 2013 akan mempunyai rekan setim di tim yang sama. Pasalnya tim Gresini Racing merekrut pembalap asal Italia yang tahun ini berkiprah di ajang balap Red Bull Rookies Cup. Ia merupakan salah satu pembalap bertalenta yang punya karakter khusus dan disukai oleh Fausto Gresini sebagai pemilik tim.

“Senang rasanya bisa memberikan kesempatan kepada Lory (sapaan akrab Baldassarri) untuk menunjukkan skill terbaiknya di ajang balap Moto3. Bergabungnya Lory adalah penanda program pembinaan pembalap muda terus kami lakukan. Saya yakin tahun depan Lory dan Niccolo Antonelli akan memberikan kami kebanggaan tersendiri,” bangga Gresini.

Salah satu alasan kuat Gresini memberikan kesempatan kepada Baldassari adalah karena pembalap dengan rambut ikal itu mampu menunjukkan talenta terbaiknya di seri pertama Red Bull Rookies Cup 2012. Bahkan di hampir semua seri, ia tampil konsisten meraih posisi finish 10 besar.

“Saat ini adalah waktu yang paling menyenangkan bagi saya, dimana mimpi untuk masuk ke ajang GP dunia akhirnya terwujud juga. Bergabung dengan tim seperti Gresini Racing, adalah kemungkinan terbaik mengawali karir di Moto3. Tidak sabar rasanya segera bergabung dengan mereka. Dimana saya bisa belajar dengan tim yang punya pengalaman banyak,” sambut Lory.

Program pembibitan pembalap muda yang dilakukan oleh tim asal Italia itu, tentunya bukanlah program yang main-main. Apalagi beberapa tahun belakangan stok pembalap Italia berprestasi di MotoGP, semakin menurun. Saatnya mengembalikan kebanggaan itu melalui program pembibitan pembalap muda. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa