Hilangnya MotoGP Portugal dalam perhelatan MotoGP tahun 2013 mendatang, tentunya menjadi perwujudan janji dari Carmelo Ezpeleta sebagai CEO Dorna Sports (promotor MotoGP) akan mengurangi jatah balapan di Eropa.
Sebagai gantinya, mereka menambahkan 2 tempat baru, yang diprediksi adalah MotoGP Argentina dan MotoGP Austin, Texas. Meski masih berstatus TBC alias To Be Confirmed (dikonfirmasi kemudian), namun ini adalah rencana besar yang sudah disusun oleh FIM dan Dorna Sports.
Sementara Sirkuit Jerez, Spanyol yang biasanya menjadi seri kedua penyelenggaraan MotoGP di awal musim, harus bergeser ke urutan keempat. Melihat adanya penambahan jumlah seri, kemungkinan tahun depan akan ada lagi pengurangan jatah sirkuit untuk MotoGP 2014, mengingat India juga diprediksi akan masuk kalender di MotoGP 2014, kemudian di Indonesia. (otosport.co.id)
Rencana awal jadwal MotoGP 2013 :
Seri 1: 31 Maret Qatar* Losail
Seri 2: 14 April TBC TBC
Seri 3: 21 April TBC TBC
Seri 4: 5 Mei Spain (STC) Jerez
Seri 5: 19 Mei France Le Mans
Seri 6: 2 Juni Italy Mugello
Seri 7: 16 Juni Catalunya Catalunya
Seri 8: 29 Juni Netherlands** Assen
Seri 9: 14 Juli Germany Sachsenring
Seri 10: 21st Juli United States***Laguna Seca
Seri 11: 18 Agustus Indianapolis Indianapolis
Seri 12: 25 Agustus Czech Republic Brno
Seri 13: 1 September Great Britain Silverstone
Seri 14: 15 September San Marino Misano
Seri 15: 29 September Aragon Aragon
Seri 16: 13 Oktober Malaysia Sepang
Seri 17: 20 Oktober Australia Phillip Island
Seri 18: 27 Oktober Japan Motegi
Seri 19: 10 November Valencia Valencia
* Balap malam
** Balap hari Sabtu
*** Hanya kelas MotoGP
(STC) = Subject to Contract (masih berdasarkan kontrak)
TBC = To Be Confirmed (dikonfirmasi kemudian)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR