Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertahankan Pedrosa, Realistis Bagi Tim Repsol Honda

Bagja - Kamis, 14 Juni 2012 | 16:29 WIB
No caption
No credit
No caption


Sejak merekrut Dani Pedrosa tahun 2006 lalu, tim Repsol Honda belum sekalipun menerima titel juara dunia dari pembalap asal Spanyol itu. Bahkan hingga 2012, ia malah belum mengamankan kemenangan seri sekalipun. Kondisi ini membuat banyak pihak merekomendasikan untuk mengganti Pedrosa dan merekrut dua orang pembalap lain di tim Repsol Honda untuk musim 2013 mendatang.

Tapi tidak akan semudah itu. Skill Pedrosa adalah salah satu yang paling diperhitungkan oleh Honda. Apalagi ia juga memiliki feeling yang bagus untuk menentukan setting motor dan sokongan kuat dari Repsol yang merupakan sponsor utama tim Honda. Makanya mempertahankan Pedrosa adalah hal yang sangat realistis bagi Honda.

“Pedrosa sudah bersama kami sejak lama dan meraih kemenangan beberapa kali. Prioritas kami adalah mempertahankan kontrak Pedrosa di tim Honda,” jelas Livio Suppo sebagai Marketing Manager Honda Racing Corporation (HRC).

Dari sisi sejarah perekrutan pembalap jika ada pembalap yang tidak diperpanjang kontraknya atau memutuskan pensiun seperti kasus Casey Stoner, adalah merekrut pembalap lain tanpa memecat salah satu pembalap dari musim sebelumnya. Tindakan mereka mencerminkan sikap lebih waspada. Pasalnya jika harus merekrut 2 pembalap baru sekaligus, resiko untuk tidak kompetitif sangat besar.

Jadi harus ada pembalap yang tahu persis performa motor Honda dan memang cukup kompetitif untuk bertarung di klasemen pembalap. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa