Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hamilton Frustasi Gara-Gara Lamanya Waktu Pit Stop

Bagja - Senin, 23 April 2012 | 13:15 WIB
No caption
No credit
No caption


Apa yang dialami Michael Schumacher di Formula 1 Cina yaitu proses pit stop yang lama karena pemasangan baut ban yang lamban, ternyata juga terjadi pada Lewis Hamilton di F1 Bahrain (22/4) akhir pekan lalu. Kondisi ini membuat Hamilton frustasi, sebab ia hanya tidak bisa berbuat apapun agar proses pit stop tersebut berlangsung cepat.

“Hal ini harus ditanggapi serius oleh tim. Kita harus melakukan investigasi lebih dalam karena menghilangkan poin terlalu besar di seri Bahrain. Saya tidak bisa menerima kekalahan sebab kelalaian dalam melakukan pit stop. Bagi seorang pembalap, tentunya akan merasa sangat frustasi, sebab tidak bisa melakukan apapun di dalam mobil. Hanya bisa menunggu dan tidak bisa membantu mereka,” sesal Hamilton.

Setelah insiden keterlambatan pit stop yang dialami oleh Hamilton, tim McLaren pun memutuskan untuk mengganti kru yang melakukan kesalahan tersebut untuk sementara waktu. Sebab tingkat stress yang meningkat bisa jadi membuat kru tersebut jadi tidak fokus.

“Di kru pit stop, terjadi tingkat stress yang tinggi, makanya kami memutuskan kru tersebut untuk melakukan tugas pit stop terakhir. Memang ada sesuatu yang salah, tapi begitulah hidup. Kami hanya perlu kembali bersama-sama dan memastikan segalanya berjalan dengan lancar,” terang Martin Whitmarsh, bos tim McLaren.

Whitmarsh sendiri menilai bahwa performa tim McLaren di Bahrain memang cukup mengecewakan. Tidak ingin hal ini terulang di seri berikutnya, tim McLaren pun bertekad melakukan perbaikan dan menargetkan pencapaian poin sebanyak-banyaknya musim 2012. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa