Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sauber Pertahankan Pembalapnya Untuk 2012

billy - Jumat, 29 Juli 2011 | 12:26 WIB
No caption
No credit
No caption


Kamui Kobayashi dan Sergio Perez adalah dua pembalap yang memiliki skill terbaik sebagai pembalap muda dan juga cukup agresif disejumlah seri, kendati performa mobil mereka masih kalah dari tim pabrikan. Dengan alasan inilah tim Sauber F1 tidak ingin melepas kedua pembalap tersebut. Pasalnya kedua pembalap itu memiliki talenta yang cukup kuat untuk mengharumkan kembali nama tim Sauber.

“Kami sangat senang dengan performa kedua pembalap kami. Kobayashi mampu melakukan pekerjaannya dengan peningkatan yang mengagumkan musim ini begitu pun dengan Perez. Makanya kami sangat tidak ragu untuk memperpanjang kerjasama dengannya musim 2012 mendatang,” tutur Peter Sauber sang pemilik tim Sauber F1.

Gayung pun bersambut dengan apa yang diungkapkan sang pemilik tim. Kobayashi dan Perez juga sangat senang dengan adanya perpanjangan kontrak mereka. “Kami berterimakasih pada tim karena berkat kerja keras mereka kami bisa melakukan semuanya dengan baik. Kami sadar bahwa kami adalah tim yang kuat dan siap meraih hasil bagus di seri-seri selanjutnya,” tambah Kobayashi.

Sementara Perez yang sempat mengalami insiden di sesi QTT F1 Monako beberapa waktu lalu, menganggap bahwa perpanjangan kerjasamanya dengan tim Sauber adalah hal yang sangat positif. Pembalap asal Meksiko itu pun siap tampil habis-habisan memberikan yang terbaik buat timnya hingga akhir musim 2011.

Pembalap lain yang juga diperpanjang kontraknya sebagai test driver adalah Esteban Gutierrez yang juga berasal dari Meksiko. Gutierrez saat ini memperkuat tim Lotus di ajang GP2 Series. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa