Memang kesempatan untuk meraih hasil bagus terbuka lebar jika Sebastian Vettel melakukan kesalahan seperti yang telah terjadi padanya di awal-awal balapan seri Jerman kemarin. Namun Whitmarsh menjelaskan bahwa kondisi ini tidak akan terus-menerus terjadi pada Vettel.
“Tentunya kami tidak akan berharap banyak dari kesalahan yang dilakukan oleh Vettel. Satu-satunya hal yang bisa kami lakukan adalah tetap fokus untuk memberikan tekanan kepada Vettel. Memperbaiki performa mobil, reliabilitas dan melakukan improvisasi pada segala aspek di mobil ini adalah hal yang paling penting menurut kami,” papar Whitmarsh.
Jika memperhatikan secara seksama, tim McLaren memang bergerak dengan cukup bagus. Mereka melakukan segala sesuatunya dengan tanpa mengumbar kata-kata. Mereka datang dengan kekuatan penuh dan langsung menunjukkan bahwa mereka siap untuk meraih kemenangan kembali di seri-seri yang tersisa. (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR