OTOMOTIFNET – Selama ini pabrikan motor asal Austria, KTM memang terlihat masih setengah hati dalam menjalankan proyek superbikenya. Sebab, selama ini KTM hanya mengikuti balap Superstock Eropa yang notabene kalah tenar dibanding ajang World Superbike (WSBK). Serta, membuat ajang One Make Race sebagai kelas tambahan dibeberapa Negara Eropa.
Hal ini berbanding terbalik dengan prestasi gemilang mereka di ajang balap dunia lainnya seperti, Motocross, Supermoto, GP 125 hingga ajang yang paling ganas, Reli Dakar.
Padahal pabrikan ini memiliki motor yang tidak bisa dianggap remeh yakni, KTM RC8R. Motor ini menggunakan mesin V-Twin berkapasitas 1190 cc yang dipakai juga oleh KTM Duke. Dalam kondisi standar, mesin itu dapat menghasilkan tenaga hingga 152 dk dan tentu menjadi modal yang mumpuni dalam mengikuti kejuaraan kelas dunia.
Tampaknya KTM mulai menyadari hal itu. Dan kini mereka mendukung tim asal Inggris, Redline Motorcycles untuk mengikuti ajang Isle of Man TT yang legendaris. Tidak tanggung-tanggung di ajang tersebut tim ini akan mengikuti tiga kelas sekaligus. Yakni, Superbike, Superstock dan Senior TT Races.
Berbekal motor KTM RC8R, tim ini akan dibela oleh pembalap asal Inggris, James Edmeades. Pembalap 26 tahun ini cukup berpengalaman di ajang ini. Karena sebelumnya James pernah mengikuti ajang ini sejak tahun 2006 hingga tahun 2008.
James mengatakan, ”Kesempatan untuk menjadi pengendara KTM yang pertama di ajang Isle of Man TT Races adalah sebuah kehormatan besar bagi saya. Setelah tiga tahun saya menikmati balapan ini antara tahun 2006 hingga 2008. Saya juga tidak sabar menunggu untuk kembali balapan,” ungkapnya.
“KTM RC8R adalah motor yang hebat, dan saya yakin RC8R akan memberikan handling serta performa yang baik. Saya yakin, bersama tim ini kami akan berusaha untuk membuktikan kehebatan motor ini.” tambah James.
Ajang tahunan Isle Of Man TT merupakan salah satu balapan motor tertua yang telah digelar sejak tahun 1907. Pada tahun ini balapan akan diselenggarakan pada 29 Mei hingga 11 Juni mendatang.
Balapan yang diselenggarakan di pulau Isle of Man, Inggris ini dipastikan akan seru. Mengingat KTM akan bertanding melawan tim pabrikan asal Jepang seperti Honda, Yamaha, Suzuki and Kawasaki serta sebuah motor balap Moto2 bersasis FTR yang akan meramaikan ajang tersebut.
Penulis/Foto: Ilham/KTM
Editor | : | Editor |
KOMENTAR