Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bajaj Luncurkan Boxer BM150, Tawarkan Utilitas Tinggi

billy - Rabu, 7 September 2011 | 09:12 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Belum lama ini, Bajaj Auto di India menambah line up modelnya. Varian terbarunya adalah Bajaj Boxer BM150, dirancang dengan bentuk sederhana menawarkan utilitas tinggi sebagai sepeda motor serba guna.

Misalnya, Bajaj mengunggulkan daya angkutnya. Di bagian belakang dilengkapi dengan rak untuk membawa barang. Rangka dan swing arm-nya juga diklaim sangat kokoh.

Begitu juga dengan tenaganya, sengaja dirancang memiliki torsi besar agar kuat membawa beban berat. Torsi besar ini didapat dari mesin 150cc dengan teknologi DTSi (Digital Twin Spark Ignition).


Torsinya dikalim mencapai 12,26 Nm atau 50 persen lebih besar dari torsi mesin 100cc Bajaj. Sedang tenaga yang dihasilkan oleh mesin yang telah dilengkapi dengan electric starter ini mencapai 12 Ps.

Sedang kelengkapannya sangat sederhana, rem depan-belakang masih teromol. Bajaj juga hanya membekali Boxer BM150 ini dengan speedometer analog.

Wajar bila penampilannya sederhana, harga jualnya hanya 42 ribu Rupee atau sekitar Rp 7,8 jutaan. (motorplus-online.com)

 Spesification:
Type: 4 stroke, air cooled, SOHC
Engine Displacement: 144.82 cc
Max Net Power: 12 Ps @ 7500 rpm
Max Net Torque: 1.25 Kgm @ 5500 rpm
Starting: Kick / Electric Start
No of Gears: 4-All down
Frame Type: Tubular ,  Semi double cradle
Suspension Front: Telescopic, 125mm  Fork travel
Suspension Rear: 100 mm rear wheel travel, SNS shocker
Tyres Front: 3.00-17, Rib pattern.
Tyres Rear: 100/90-17,Stud pattern
Fuel Tank Capacity: 11 liter
Electricals System: 12V, AC/DC      
Length: 2016 mm
Width: 760 mm
Height: 1028 mm
Wheel Base: 1285 mm
Vehicle Kerb Weight: 123 kg
Max Speed: 100 kph

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa