Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jual 1.215 Unit Selama PRJ, Bajaj Pulsar 220 Inden Satu Bulan

billy - Selasa, 19 Juli 2011 | 14:14 WIB
No caption
No credit
No caption


Hadir di Pekan Raya Jakarta (PRJ), PT Bajaj Auto Indonesia (BAI) pulang dengan senyuman. Totalnya ada 1.215 unit Bajaj Pulsar laku terjual selama satu bulan gelaran PRJ.

Dan yang cukup menggembirakan sekaligus membuat kewalahan adalah pemesanan Bajaj Pulsar 220 yang melebihi target. "Total penjualan Pulsar 220 di PRJ mencapai 30 persen," buka Rizal Tandju, Marketing & Public Relation Assisten Manager PT BAI.

"Hasilnya inden Pulsar 220 makin panjang. Pemesanan di PRJ baru bisa delivery pada akhir Juli," jelasnya. "Awalnya kita meminta kiriman dari India sebanyak 600 unit tiap bulan, ternyata permintaan meningkat mencapai 800 unit perbulan," lanjutnya.

"Setelah pasokan ditambah jadi 800 unit, kini permintaan malah melonjak hingga 1.000 unit tiap bulannya. Tapi kita sudah order ke India untuk meningkatkan pasokannya ke Indonesia. Mudah-mudahan pada bulan September inden sudah tidak terlalu lama," jelas Rizal panjang lebar.

Selain Pulsar 220 yang laris manis, Pulsar 135LS juga menjadi yang tertinggi penjualannya di PRJ. "50 persennya adalah Pulsar 135LS, sedang sisanya Pulsar 180," ungkap kalem ini.

Pulsar 135LS memang masih menjadi tulang punggung penjualan PT BAI di Indonesia. Dari total penjualan Bajaj sejak awal 2011 hingga bulan Juni yang mencapai 13 ribu unit, hampir setengahnya disumbang oleh Pulsar 135LS. Tiap bulan, rata-rata Pulsar 135LS mencapai 1.000 hingga 1.100 unit. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa