Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Rilis Dua Warna Baru Scoopy!

billy - Senin, 4 April 2011 | 13:07 WIB
No caption
No credit
No caption


 Baru tadi pagi dikabarkan rencana PT Astra Honda Motor (AHM) yang bakal meluncurkan Honda Scoopy dengan pilihan warna baru. Siang ini (4/4), PT AHM sudah mengirimkan press realese tentang pengumuman penyegaran pada Scoopy ini.

Honda melakukan penyegaran Honda Scoopy agar selalu menarik bagi mereka yang suka tampil beda melalui penambahan warna yaitu warna biru dan merah. Dua pilihan warna baru ini yang mencerminkan ungkapan "fun & playful".

Selain itu, untuk kalangan dewasa, AHM tetap menghadirkan konsep modern berkelas dengan cara memperbaharui kombinasi warna Retro Pink serta mempertahankan Warna terdahulu, Classic White dan Vintage Violet.

“Karakter desain Honda Scoopy yang unik sangat diapresiasi oleh berbagai kalangan di masyarakat dan bahkan kini menjadi trend baru di Indonesia. Kami yakin bahwa penyegaran warna tersebut akan lebih menarik minat masyarakat untuk mengikuti trend "Scoopy Fever" saat ini”, ujar President Director AHM Yusuke Hori dalam realese yang diterima redaksi.

Dengan adanya penyegaran warna, Honda Scoopy saat ini memiliki lima varian warna yaitu Classic white, Retro Pink, Vintage Violet, Candy Red dan Sugar Blue. 

Asiknya, Honda akan memasarkan skutik barunya ini tanpa kenaikan harga dari harga sebelumnya yaitu Rp13.550.000 (on the road DKI Jakarta). Dengan harga ini, AHM dapat menjual 25.000 unit per bulan. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa