Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biografi Honda Jazz: Sang Legenda Hidup Hatchback

Iday - Rabu, 23 Januari 2013 | 11:02 WIB
Biografi Honda Jazz: Sang Legenda Hidup Hatchback
Biografi Honda Jazz: Sang Legenda Hidup Hatchback


Otomotifnet.com - Dulu, di era 1990-an, masyarakat Indonesia, terutama anak muda begitu keranjingan dengan mobil hacthback kompak dari Honda. Dua nama pun melegenda sampai saat ini, mulai dari Civic Wonder, Nova dan juga Estilo.

Namun, perlahan tapi pasti mobil-mobil tersebut harus pensiun karena sudah habis masa baktinya. Sehingga, memasuki era tahun 2000an, masyarakat seolah kehilangan sosok legenda tersebut di kancah otomotif  tanah air.

"Dulu kan ada Honda Civic yang menjadi idola anak muda karena berbagai keunggulannya. Kemudian sempat hilang karena stop produksi, dan kekosongan itulah yang berhasil diisi oleh Honda Jazz," ujar Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy.

Honda Jazz bisa sukses karena masyarakat merindukan sosok mobil yang dinamis, lincah, bertenaga namun juga irit bahan bakar dan punya teknologi dan fitur yang melimpah. 

Tak mau dibiarkan menunggu lama, di tahun 2004 tepatnya di tanggal 19 Februari, cikal bakal legenda baru dimunculkan Honda di Indonesia, Honda Jazz. Satu model diluncurkan dengan mesin berkapasitas 1.5 liter berteknologi i-DSI, yang terkenal irit bahan bakar.

Selang setahun berikutnya, 23 Juni 2005,dahaga para pecinta kebut jalanan pun semakin dipuaskan Honda dengan hadirnya Honda Jazz versi mesin i-VTEC dengan kapasitas mesin yang sama. Honda Jazz yang lebih agresif, namun tetap mengunggulkan efisiensi bakan bakar.

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa