Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Apa Kata Para Penumpang Tentang Kopaja AC?

billy - Rabu, 10 Agustus 2011 | 11:02 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Kopaja AC yang baru saja mulai beroperasi hari Senin kemarin (08/08) ternyata cukup banyak menuai pujian. Seperti apa komentar para penumpang Kopaja AC tersebut?

"Bus Kopaja ini sangat nyaman dan aman terutama untuk ibu rumah tangga seperti saya yang membawa anak-anak!" kata seorang penumpang wanita bernama Reda yang bepergian bersama ketiga putri kecilnya.

"Semoga trayek Kopaja AC ini terus bertambah banyak! Tapi kalo tarifnya naik jangan terlalu tinggi ya! Sekitar Rp 3000 sampai Rp 3500 saja" Ibu rumah tangga ini berharap.

Pujian senada juga diungkapkan Soeharto yang sengaja meninggalkan mobilnya di Ragunan untuk mencoba angkutan umum baru ini. Beliau yang kesehariannya menggunakan mobil pribadi ini menyatakan siap berpindah ke angkutan umum dengan dua syarat.

"Ya selama sedang dalam keadaan tidak mendesak dan sudah senyaman mobil pribadi saya mau naik angkutan umum" jelasnya. Ia juga mengatakan bahwa harga Rp 2000 terlalu murah untuk Kopaja AC.

"Harganya memang harus dinaikkan mungkin sekitar tiga sampai empat ribu rupiah" kata Soeharto. Harga yang pantas menurutnya ini penting agar konsumen memiliki hak supaya Kopaja AC tetap mempertahankan kualitasnya. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa