Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spesialis Spion Dan Las Plastik, Dari Berembun Hingga Pecah

billy - Sabtu, 30 Juli 2011 | 11:03 WIB
No caption
No credit
No caption

 
JAKARTA - Headlamp berembun? Cover mulai buram atau yang kena reflektornya? Atau malah kaca spion pecah gara-gara keserempet? Kalau dana mepet, tak perlu menebus yang baru. Coba saja bawa ke Biyan Cipta Kreasi yang secara khusus jadi bengkel spesialis masalah beginian.

Bengkel ini tak cuma menerima servis lampu-lampu mobil dan spion, tapi juga menawarkan jasa modifikasi dan rebuild. Misalnya meng-upgrade spion sehingga berfitur elektrik dan ada lampu seinnya.

Cukup keluarkan duit Rp 100 ribu saja jika kaca spion pecah sehingga perlu penggantian kaca baru. Atau siapkan saja Rp 150 ribu kalau giliran lampu sein di spion yang pecah. Nah, kalau permintaanya modifikasi spion sehingga berfitur elektrik dan ada seinnya, dana yang mesti dianggarkan sekitar Rp 1, 2 juta bila jenis kendaraannya adalah Toyota Avanza.

Satu lagi, bengkel ini juga melayani jasa las plastik. Bila panel-panel plastik di spion ada yang patah, masalah itu bisa teratasi dengan las plastik. Soal tarifnya, tentu saja tergantung dengan tingkat kerusakan. Nanang, salah satu kru bengkel, menjamin las plastik cukup kuat untuk mengembalikan kondisi spion seperti sedia kala.

”Biasanya kan rumah murnya patah karena keserempet atau penyebab lainnya. Itu bisa disambung lagi pakai las plastik,” sahutnya. Selain itu, bengkel ini juga menyediakan berbagai spion dan headlamp copotan. Seperti headlamp Starlet GT yang dibanderol Rp 2,5 juta sepasang. Lebih baik ke lokasinya bila ingin tahu lebih lanjut ke Mega Glodok Kemayoran Lt 6 Blok A 20 No 2. Teleponnya 021-33875502   (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa