Tapi yang terakhir itu, ternyata bukan sekadar mainan salah satu pewaris kerajaan Hilton itu. Tim balap yang bertanding di GP125 musim 2011 itu terbukti mampu menancapkan taringnya di dunia balap. Model, aktris dan penyanyi tersebut sedang merayakan gelar juara dunia pertamanya.
“Saya punya tim balap saya sendiri. Ini tim balap beneran. Kami baru saja memenangkan balapan besar di Prancis. Saya bangga sekali,” katanya dalam sebuah wawancara dengan Jay Leno. “Pembalap saya Maverick, dia baru 16 tahun dan sangat berbakat,” lanjut pengidola Barbie berambut pirang ini.
Tim milik sosialita Hollywood yang doyan pesta ini, terbukti memilih pembalap yang benar. Maverick Vinales, memenangkan gelar juara dunia pertama di sirkuit Le Mans, beberapa minggu lalu. Dengan demikian, ia menjadi pembalap Spanyol termuda yang meraih gelar tersebut, menggeser Jorge Lorenzo yang memegang rekor tersebut sejak GP Brasil pada 2003.
Tak hanya mobil mewah, motor kini juga jadi bagian hidup Paris yang dikenal glamour. “Saya punya Vespa warna pink,” ujar kelahiran New York, 30 tahun lalu ini. Sayangnya ia menolak unjuk kebolehan sebagai lady biker. “Saya enggak mau melukai penonton, saya enggak percaya pada diri saya sendiri,” katanya sambil tertawa dan menyebut rekor top speed-nya sekitar 50 km/jam. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR