Para pembalap pun langsung memaksimalkan sesi tes pada kondisi trek yang cukup bagus. Hingga sekarang Casey Stoner mampu mencetak lap tercepat 2 menit 0.473 detik dan bergerak menjauh dari kejaran lap tercepat yang dicetak Jorge Lorenzo.
Beberapa insiden bahkan sudah terjadi, diantaranya Alvaro Bautista dan Ben Spies terjatuh di tikungan yang sama yaitu R8. Sementara Jorge Lorenzo juga sempat terjatuh di R15. Beruntung semua pembalap tidak mengalami cedera apapun.
Posisi ketiga ditempati Dani Pedrosa dengan pencapaian 2 menit 1.115 detik. Kemudian disusul Andrea Dovizioso di tempat keempat dan Ben Spies di urutan kelima. Sementara Valentino Rossi jadi pembalap Ducati yang tercepat dengan 2 menit 1.550 detik. Meski masih kalah dari lap tercepat yang dicetak Stoner, setidaknya ada peningkatan sigifikan lap tercepat yang dicapainya. (otosport.co.id)
Hasil tes resmi pra musim MotoGP (sementara) :
1. Casey Stoner AUS Repsol Honda 2m 0.473 detik (Lap 6/22)
2. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing 2m 0.877 detik (23/25)
3. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda 2m 1.115 detik (23/23)
4. Andrea Dovizioso ITA Monster Yamaha Tech 3 2m 1.315 detik (29/32)
5. Ben Spies USA Yamaha Factory Racing 2m 1.432 detik (17/28)
6. Valentino Rossi ITA Ducati Team 2m 1.550 detik (15/32)
7. Nicky Hayden USA Ducati Team 2m 1.609 detik (7/25)
8. Hector Barbera ESP Pramac Racing 2m 1.623 detik (9/29)
9. Alvaro Bautista ESP San Carlo Honda Gresini 2m 1.748 detik (22/23)
10. Stefan Bradl GER LCR Honda 2m 1.900 detik (16/31)
11. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 2m 2.263 detik (17/23)
12. Franco Battaini ITA Ducati Test Rider 2m 4.163 detik (14/30)
13. Colin Edwards USA Forward Racing (Suter-BMW CRT) 2m 5.152 detik (20/21)
14. Ivan Silva ESP Avintia (FTR-Kawasaki CRT) 2m 7.228 detik (20/22)
15. Yonny Hernández COL Avintia (FTR-Kawasaki CRT) 2m 7.278 detik (14/22)
Editor | : | billy |
KOMENTAR