Seperti yang dikatakan Filippo Preziosi (direktur teknis Ducati), bahwa Ducati baru akan memasok GP12 kepada tim satelit jika motor tersebut sudah kompetitif. Lalu bagaimana jika GP12 tidak kompetitif juga hingga beberapa seri? Apakah Ducati tetap tak akan menjual GP12 ke tim satelit? Barbera memberikan bocoran, yaitu GP12 kemungkinan akan mulai dipasok ke tim satelit setelah 2 atau 3 seri.
“Saya sangat ingin menggunakan motor Ducati GP12 secepat mungkin. Kabarnya mereka (Ducati) akan mulai memasok GP12 setelah 2 atau 3 seri pertama musim ini. Tapi kami sudah bisa memilikinya di MotoGP Jerez. Ducati masih akan melakukan perubahan besar pada GP12, dan belum merilis versi terakhir. Saya tidak sabar ingin mencobanya, karena itu adalah versi terakhir. Kami tinggal menunggu kepastiannya,” ungkap Barbera.
Selain membocorkan rencana Ducati untuk memasok motor GP12 kepada tim satelit, pembalap asal Spanyol itu juga mengungkapkan tidak bakal ada perbedaan spesifikasi motor antara tim satelit dan tim utama Ducati nantinya.
“Secara prinsipal, kami akan memiliki basis motor yang sama dengan tim utama. Tim Pramac Ducati memang belum mengumumkannya secara resmi, namun motor tersebut sudah memperlihatkan performa yang sama. Jadi harusnya kami mengawali musim dengan motor yang sama,” pungkas mantan pembalap tim Aspar Ducati itu. (otosport.co.id)
Editor | : | billy |
KOMENTAR