Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spies Hanya Jajal 5 Lap Karena Sakit

billy - Jumat, 30 September 2011 | 21:15 WIB
No caption
No credit
No caption

Pada sesi latihan hari pertama MotoGP Jepang (30/9) di sirkuit Motegi khususnya sesi latihan 2, Ben Spies hanya mampu menjajal 5 lap karena kondisi kesehatannya belum memungkinkan untuk melanjutkan sesi latihan tersebut. Pembalap asal Amerika itu pun langsung dibawa ke pusat medis sirkuit Motegi dan mendapatkan perawatan intensif di sana.

Sebenarnya Spies nyaris tidak mendapat ijin untuk terbang ke Motegi karena kondisi kesehatannya cukup riskan. Namun karena komitmen yang besar, makanya ia tetap melakukan perjalanan tersebut. Sayangnya kondisi Spies semakin memburuk pada sesi latihan kedua dan hanya bisa menjalani 5 lap.

“Mengawali pekan MotoGP Jepang dengan cara seperti ini adalah hal yang membuat saya merasa tidak nyaman. Saya tidak pernah berpikir bakal didera sakit seperti ini saat melakukan perjalanan. Saya bahkan nyaris tidak mendapat ijin untuk terbang,” ujar Spies.

“Beruntung saat ini kondisi saya perlahan sudah mulai membaik. Terimakasih banyak kepada tim dokter menangani saya di pusat medis. Saya mulai merasa lebih baik. Tapi saat menjajal sesi latihan kedua, penglihatan saya agak terganggu saat berada di dalam terowongan. Sangat berbahaya berada di dalam sana,” imbuh Spies.

Saat ini Spies masih berupaya untuk membuat kondisi tubuhnya lebih fit untuk sesi kualifikasi dan balapan. Semoga bisa lebih baik, agar pertarungan merebut posisi podium cukup memungkinkan. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa