Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sepang Akan Jadi Bukti Otentik Performa RB7

billy - Jumat, 8 April 2011 | 06:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Waktu tercepat yang dimiliki oleh Red Bull RB7 pada saat pagelaran F1 Albert Park Australia 2011 (27/3) khususnya di trek lurus, hanya menempati urutan 9 dari 12 tipe mobil yang berlaga di sana. Ini menunjukkan bahwa RB7 hanya menang di setiap tikungan saja.

Terbatasnya kecepatan di trek lurus yang dimiliki oleh RB7, memang tidak akan jadi masalah besar saat berkompetisi di tipe sirkuit yang hanya memiliki 800 meter trek lurus. Namun jika mereka masih tetap memiliki performa yang sama saat di F1 seri Malaysia (10/4) pekan ini, maka para pembalap Red Bull harus siap-siap ditekuk pembalap lainnya pada 2 trek lurus nan panjang di sana.

Nah, kondisi ini tentunya memaksa tim yang berbasis di Milton Keynes itu harus mengaplikasikan part lain seperti sistem KERS (Kinetic Energy Recovery Systems) dan menyetel ulang sudut elevasi sayap belakang. Tujuannya untuk memberikan tenaga lebih pada saat trek lurus (KERS), dan mengurangi downforce (beban akibat tekanan terpaan angin) agar mobil melesat tanpa beban.

Tapi aplikasi KERS pada mobil mereka, belum tentu bisa menjamin performa mereka di trek lurus. Mengingat sistem tersebut diakui sendiri oleh Adrian Newey sebagai direktur teknis tim Red Bull, sangat kompleks dan berdampak pada reliabilitas mobil mereka. Apalagi Newey juga tidakpernah optimis pada sistem KERS mereka.

Jadi jika tim Red Bull tetap mampu tampil bagus di Sepang Malaysia nanti, maka inilah bukti otentik performa RB7. Percayalah bahwa tim ini akan sulit ditaklukkan di sirkuit mana pun, jika mereka memang tak terkejar di Sepang. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa