Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercedes GP Tampil Lebih Hidup Dengan Warna Sponsor

billy - Selasa, 1 Februari 2011 | 17:12 WIB
No caption
No credit
No caption


Spanyol - Seperti gambar bocoran yang dirilis melalui website resmi mereka, Mercedes GP akhirnya secara resmi meluncurkan paket mobil terbaru mereka untuk musim 2011, yang diberi nama dengan MGP W02. Proses peluncuran yang digelar hari Selasa (01/02) pagi tadi waktu setempat di Valencia-Spanyol, langsung memperlihatkan warna silver yang dipadu dengan warna hijau sponsor mereka, yaitu Petronas.

Tidak jauh berbeda dengan desain mobil-mobil kompetitornya, MGP W02 juga memiliki kemiripan jika dilihat secara sepintas. Mulai dari desain hidung mobil yang ditinggikan, hingga desain sidepod yang terlihat lebih agresif, membuat Mercedes GP cukup yakin akan performa mereka musim 2011.

Perubahan yang dilakukan oleh Mercedes GP, tentunya bukan hanya bagian yang kasat mata saja. Mengingat mereka sudah mengerjakan paket MGP W02 sejak pertengahan tahun lalu. Apalagi penyesuaian dengan karakter pembalapnya juga sudah menjadi bagian yang paling utama. Sehingga akan banyak perubahan yang ditawarkan pada paket mereka untuk musim ini.

Proses peluncuran mobil ini dilakukan langsung oleh kedua pembalap mereka, yaitu Michael Schumacher dan Nico Rosberg, dihadapan media yang meliput acara tersebut. Keduanya pun akan langsung mendapat kesempatan untuk mengendarai mobil tersebut. Dimana penyesuaian posisi mengemudi serta kenyamanan pembalap masih menjadi fokus utama tim Mercedes GP. (otosport.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa