Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Indikator Aki Bajaj 135 LS Menyala, Aki Tekor? Apa Akibatnya?

Editor - Jumat, 20 Agustus 2010 | 11:05 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET – Indikator aki pada Bajaj Pulsar 135 LS adalah indikator untuk memberitahu kondisi aki. Bila menyala dan berkedip berarti aki dalam kondisi soak atau aliran listriknya dibawah standar.

Beberapa pengguna Pulsar 135 LS yang mengalami masalah pada indikator aki biasanya terjadi saat lampu menyala. Umumnya mereka akan mematikan sejenak mesin motornya dan membiarkannya sekitar lima menit, lalu kembali menyalakan motornya. Indikator aki akan kembali normal.

Tapi masalahnya ada beberapa pengguna Bajaj Pulsar 135LS yang mengalami mogok dijalan saat menggunakan lampu tersebut. Apalagi perjalanan dilakukan malam hari, pasti dapat membahayakan sang pengguna.

“Kemungkinan ini terjadi karena listrik dari aki yang kosong,” buka Adi, Aftersales Service Manager, Dealer Bajaj, Fontana di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat. “Apalagi Pulsar 135 LS menganut sistem pengapian DC yang membutuhkan suplai listrik dari aki untuk kebutuhan mesinnya,” lanjutnya.

Beberapa akibat dari aki yang tekor ini juga berpengaruh pada mesin. Mulai dari tarikan yang agak lambat, stasioner motor yang tak normal. Hingga yang paling parah hal ini juga dapat membuat motor mogok.

Wah, gawat juga ya.

Penulis/ Foto: Ilham/Popo
 

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa